PERSAUDARAAN
Persaudaran
adalah ikatan kasih yang tidak bisa diukur dengan materi, persaudaraan bukan
hanya disebabkan oleh ikatan darah, persaudaraan juga tercipta karna kita
mempunyai rasa yang sama maupun tujuan yang sama. Kadang persaudaran seperti
warna cat yang di gabungkan dan akan menciptakan warna yang indah, lembut dan
menawan.
Perlu kita tarik
dengan garis benang merah bahwa persaudaraan
merupakan kunci utama dalam membangun segala sesuatu baik itu berupa organisasi komersial maupun organisasi social.
Seperti dalam buku aris toteles yang berjudul zoonpoliticon di sana dijlaskan
bhawa manusia tidak bisa hidup tanpa bantuan orang lain. Hal ini berarti
persaudaraan itu mutlak. Jangan
jadikan persaudaraan menjadi panggung sandiwara tetapi jadikan persaudaraan menjadi jembatan
suci silaturahmi. persaudaraan dimana ‘kau’ dan ‘aku’ melebur jadi ‘kita’.
Menyatu dalam suka dan duka. Bersatu dalam suatu kebersamaan yang absolute dan
real . Dan Bertahta diatas segala cinta. dalam melangkah dengan deruan ombak,
dengan persetujuan sang surya. Bersemayam dalam hati ,menjelma menjadi
insan penuh iman.